A.
SOAL PILIHAN GANDA
PETUNJUK KHUSUS |
Proklamasi kemerdekaan adalah tonggak sejarah bagi perjuangan bangsa Indonesia dalam
mencapai kemerdekaan. Meskipun terdiri atas suku bangsa yang berbeda-beda
masyarakat Indonesia bersama-sama berkumpul untuk memproklamasikan kemerdekaan
bangsa Indonesia.
Sikap yang tercermin dari pernyataan tersebut adalah .....
A. meskipun berbeda suku masyarakat Indonesia tetap rukun dan bersatu padu
B. masyarakat Indonesia selalu membeda-bedakaan suku bangsa dan agama
C. Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya dan harus dibanggakan
D. bangsa Indonesia harus bangga dengan adanya perbedaan
2.
Cermati teks
berikut!
Hani dan Duwi telah berteman lama sekali. Sejak belum
bersekolah, mereka sering menghabiskan waktu di sore hari untuk bermain
bersama. Dulu, banyak teman yang meragukan bahwa persahabatan Hani dan Duwi
akan bertahan lama, karena latar belakang keluarga mereka yang jauh berbeda.
Hani adalah anak seorang pengrajin batik yang sukses. Sementara Duwi, adalah
anak seorang penjual kue yang sederhana.
Hal yang membuat persahabatan mereka bertahan lama adalah sikap Hani dan
Duwi yang saling menghargai satu sama lain. Hani tidak pernah menganggap
dirinya berbeda dengan Duwi.
Sikap yang selalu dikembangkan Hani dan Duwi untuk
menjaga persahabatan mereka adalah ....
B. saling memanfaatkan satu sama lain
C. selalu membicarakan perbedaan mereka
D. tidak mudah putus asa
3.
Perhatikan kalimat
berikut ini!
Pada perayaan HUT RI ke 74
sekolahku mengadakan lomba panjat pinang untuk siswa kelas enam. Sikap
yang harus dikembangkan oleh peserta dalam mengikuti lomba tersebut adalah ....
4.
Dalam kehidupan
sehari-hari kita harus selalu menerapkan nilai-nilai persatuan, berikut ini
yang bukan merupakan manfaat menerapkan nilai-nilai persatuan adalah ....
5.
Cermati teks
berikut!
Di Kampung Cempaka, hiduplah lima orang sahabat. Ada
Asnah yang berdarah Sunda, Utami dari Banyuwangi, Toni seorang anak etnis Tionghoa yang sebelumnya
tinggal di Semarang, Wande dari suku Tengger di Jawa Timur, dan Marta anak seorang
pendeta yang dahulu tinggal di Solo.
Unsur perbedaan yang terdapat dalam wacana di atas
dari kelima sahabat tersebut adalah ....
A. agamaB. sukuC. pekerjaanD. tempat tinggal
6.
Cermati tabel
berikut!
No |
Perilaku
yang Dikembangkan |
1 |
membersihkan
lingkungan bersama |
2 |
tidak
membeda-bedakan suku |
3 |
membantu
teman untuk mendapat pujian |
4 |
menghormati
teman yang berbeda agama |
Pernyataan
yang mencerminkan sikap persatuan dan kesatuan ditunjukkan oleh tabel nomor
....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (3),
dan (4)
7.
Cermati teks
berikut!
Meskipun
Indonesia terdiri atas ribuan pulau yang membentang dari Sabang sampai Merauke dengan penduduk yang
berasal dari latar belakang adat istiadat dan
budaya yang berbeda-beda, namun dengan semangat persatuan dan kerja
sama, bangsa Indonesia mampu mengusir penjajah dari bumi Indonesia.
Keberhasilan
bangsa Indonesia dalam mengusir penjajah tersebut disebabkan oleh adanya ....
A.
persenjataan
lengkap yang dimiliki bangsa Indonesia
B.
bantuan
negara lain yang bersimpati terhadap bangsa Indonesia
C.
persatuan
dan kesatuan seluruh pejuang Indonesia
D.
hadiah
dari negara Belanda yang sudah puas menjajah Indonesia
8. Sikap pantang
menyerah merupakan wujud perilaku yang meneladani pahlawan pejuang kemerdekaan
bangsa Indonesia, sikap pantang menyerah dalam kehidupan sehari-hari dapat
dilakukan melalui hal-hal berikut, kecuali ....
A. belajar dengan giat supaya lulus ujian sekolahB. bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang memuaskanC. meminta bimbingan guru ketika belum memahami pelajaran yang diterimaD. mengerjakan soal ulangan sesuka hati
9.
Cermati teks
berikut untuk menjawab soal nomor 9-11!
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
Proklamasi
Kemerdekaan yang dilakukan tanggal 17 Agustus 1945 menjadi peristiwa penting
bagi bangsa Indonesia. Peristiwa tersebut menjadi tonggak sejarah. Bangsa Indonesia berhak atas kemerdekaan dan
wajib mempertahankannya. Diawali dengan
dijatuhkannya bom atom oleh tentara Amerika Serikat pada tanggal 6 Agustus 1945
di Hiroshima dan pada tanggal 9 Agustus 1945 di Nagasaki, Jepang akhirnya
menyerah kepada tentara Sekutu. Peristiwa ini dijadikan kesempatan oleh bangsa
Indonesia untuk segera membebaskan diri dari penjajahan bangsa Jepang.
Teks proklamasi
ditulis di rumah Laksamana Tadashi Maeda, Jl.Imam Bonjol No.1 Jakarta. Para
penyusun teks proklamasi adalah Ir. Soekarno, Drs. Moh.Hatta, dan Mr. Achmad
Soebardjo. Konsep teks proklamasi ditulis oleh Ir.Soekarno. Saat itu hadir pula
B.M. Diah, Sayuti Melik, Sukarni, dan Soediro. Sukarni mengusulkan agar yang
menandatangani teks proklamasi itu adalah Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta atas
nama bangsa Indonesia. Teks proklamasi diketik oleh Sayuti Melik.
Pagi harinya, 17
Agustus 1945, di kediaman Soekarno, Jl. Pegangsaan Timur No. 56 telah hadir,
antara lain, Soewirjo, Wilopo, Gafar Pringgodigdo, Tabrani, dan Trimurti. Acara
dimulai pada pukul 10.00 dengan pembacaan proklamasi oleh Soekarno dan
disambung pidato singkat tanpa teks.
Kemudian bendera Merah Putih yang dijahit oleh Ibu Fatmawati, dikibarkan.
Informasi penting pada paragraf pertama wacana tersebut adalah
...
A. Proklamasi Kemerdekaan Indonesia yang diikrarkan tanggal 17 Agustus 1945 merupakan tonggak sejarah berdirinya bangsa Indonesia.B. Bangsa Indonesia bergembira sebab kota Hirosima dan Nagasaki di Jepang di bo atom oleh tentara Amerika Serikat.C. Teks Proklamasi ditandatangani oleh Ir.Soekarno dan Drs.Moh.Hatta di Jalan Pegangsaan Timur Nomor 56 Jakarta.D. Setelah membacakaan teks Proklamasi Ir.Soekarno menyampaikan pidatonya, sesaat kemudian dilakukan pengibaran bendera Merah Putih.
10. Kalimat
tanya yang sesuai dengan pernyataan pada paragraf ketiga adalah ....
A. Apa
makna Proklamasi Kemerdekaan bagi bangsa Indonesia?
B. Mengapa
kota Hirosima danNagasaki di bom atom Amerika Serikat?
C. Dimana
naskah Proklamasi dibacakan?
D. Mengapa
Ibu Fatmawati menjahit bendera Merah Putih?
11. Kalimat
simpulan yang sesuai untuk wacana tersebut adalah ...
- Indonesia merdeka berkat perjuangan
gigih para pahlawan.
- Proklamasi Kemerdekaan merupakan
tonggak sejarah perjuangan bangsa Indonesia.
- Presiden Sukarno sangat berjasa bagi
tercapainya kemerdekaan bangsa Indonesia.
- Banyak orang yang ikut merumuskan
naskah Proklamasi Kemerdekaan bangsa Indonesia.
12. Amati
gambar berikut!
Beliau adalah
salah satu tokoh yang ikut serta merumuskan Naskah Proklamasi, jasanya cukup banyak
dalam mewujudkan kemerdekaan bangsa Indonesia.
Tokoh pada gambar tersebut bernama
A.
Ir.Soekarno
B.
B. Drs.Moh.Hatta
C.
Mr.Ahmad Soebarjo
D.
D. Sayuti Melik
13. Cermati
kalimmat berikut!
Ir.Soekarno dan Drs.Moh.Hatta menandatangani naskah
Proklamasi.
Unsur
subjek pada kalimat efektif tersebut adalah ....
A. Ir.Soekarno dan Drs.Moh.Hatta
B. menandatangani naskah
C. menandatangani
D. naskah Proklamasi
14. Cermati
tabel berikut!
No |
Unsur Kalimat |
1 |
Memiliki
subjek, predikat, dan objek |
2 |
Menggunakan
struktur bahasa yang tepat |
3 |
Memenuhi
kaidah ejaan yang berlaku |
4 |
Mengandung
makna perintah |
Berdasarkan
tabel tersebut kalimat efektif ditunjukkan oleh pernyataan nomor ....
A. 1, 2, dan 3B. 1, 3, dan 4C. 1, 2, dan 4D. 2, 3, dan 4
15. Cermati paragraf berikut!
Perjuangan
dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia tidak dapat dilakukan
sendiri-sendiri. Sangat diperlukan kerja sama dan persatuan dari seluruh rakyat
Indonesia agar cita-cita untuk menjadi bangsa yang bebas dan merdeka dapat
tercapai.
Ungkapan yang sesuai dengan pernyataan pada paragraf
tersebut adalah ...
A. Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh.
B. Berakit-rakit ke hulu berenang-renang ke
tepian.
C. Tong kosong berbunyi nyaring.
D. Lebih baik mati berkalang tanah dari pada
hidup dijajah.
16. Cermati
paragraf berikut!
Setelah
Proklamasi Kemerdekaan, bangsa Indonesia ... bangsa yang merdeka. Merdeka
dari segala bentuk ... Setiap warga
negara berhak untuk ... kemerdekaan tersebut, namun berkewajiban pula untuk menjaga kemerdekaan. Kemerdekaan
yang diraih dapat mewujudkan rakyat yang
makmur dan ... karena mereka bebas berkarya dan menambah wawasannya.
A. menjadi, keinginan, menikmati, sendiriB. menjadi, penjajahan, menikmati, sejahteraC. memilih, keinginan, membuat, lepasD. memilih, penjajahan, menikmati, sejahtera
17. Perhatikan
gambar berikut!
Cara adaptasi tumbuhan tersebut adalah ....
A.
memiliki daun
bundar dan lebar untuk menyerap cahaya matahari
B.
batangnya padat
dan panjang untuk mengurangi penyerapan oksigen
C.
memiliki sistem
perakaran kokoh untuk menahan terjangan
ombak
D.
memiliki bunga
beracun untuk menangkap serangga
18. Cermati
pernyataan berikut!
Tumbuh di daerah lembab, tubuhnya terdiri atas bagian akar,
batang, dan daun, batangnya berada didalam tanah, daun mudanya berbentuk
melingkar atau menggulung.
Jenis tumbuhan
yang sesuai dengan pernyataan tersebut
adalah ....
- lidah buaya
- bamboo
- pakis
- kangkung
No |
Nama Tumbuhan |
1 |
lidah
buaya |
2 |
Kurma |
3 |
Bakau |
4 |
Teratai |
5 |
Kaktus |
Berdasarkan tabel tersebut jenis tumbuhan yang dapat hidup
di lingkungan yang memiliki sedikit air ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2), dan (3)B. (2), (3), dan (4)C. (1), (2), dan (5)D. (3), (4), dan (5)
20. Perhatikan gambar berikut!
Untuk mendapatkan
makanan dalam air hewan tersebut
memiliki ciri khusus yaitu memiliki ....
A.
paruh panjang dan
lebar pada bagian ujungnya
B.
sayap untuk
berenang
C.
ekor pendek
usupaya lebih mudah berenang
D.
anak banyak untuk
bekerjasama mencari makan
21. Perhatikan gambar berikut!
Ciri khusus yang
dimiliki oleh hewan tersebut untuk melindungi diri dari pemangsa adalah ....
A.
mengeluarkan
cairan hitam dari muludnya
B.
mengeluarkan bau
menyengat dari tubuhnya
C.
menggembungkan
tubuhnya
D.
memutuskan ekornya
22. Perhatikan
gambar di samping!
Habitat hewan tersebut adalah ....
A. tanah yang suburB. dataran tinggiC. perairan dangkalD. di dalam danau
23.
Perhatikan gambar berikut!
Hewan tersebut
melakukan adaptasi dengan cara ....
A.
mengugah warna
kulit sesuai tempatnya berada
B.
mengeluarkan bau
menyengat
C.
mengeluarkan suara
yang melengking
D.
bersembunyi
dibalik dahan
24.
Bunglon melindungi dir dari pemangsanya dengan cara mengubah warna kulit sesuai
tempatnya,
kemampuan ini
disebut ....
A. mimikri
B. autotomi
C. kamuflase
D. adaptasi
25. Amati tulisan berikut!
|
Naskah tersebut
ditandatangani oleh ....
A.
Ir.Soekarno dan
Drs.Moh.Hatta
B.
Ir Soekarno dan
Sultan Syahrir
C.
Drs.Moh.Hatta dan
Mr.Ahmad Soebarjo
D.
Ir.Soekarno dan
Laksamana Tadashi Maeda
26. Cermati
teks berikut!
Teks Proklamasi Kemerdekaan ditulis di rumah Laksamana Tadashi Maeda,
Jl.Imam Bonjol No.1 dan kemudian dibacakan di Jalan Pegangsaan Timur No.56
Jakarta. Kemudian dilanjutkan dengan
pidato Singkat Ir.Soekarno selanjutkan dilakukan pengibaran bendera Merah
Putih. Dengan demikian resmi bangsa Indonesia menyatakan kemerdekaannya.
Makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa
Indonesia sesuai teks tersebut adalah ....
A. puncak perjuangan fisik bangsa IndonesiaB. menaikkan martabat bangsa IndonesiaC. akhir dari perjuangan bangsa IndonesiaD. puncak perjuangan bangsa Indonesia
27. Amati
gambar berikut!
Beliau adalah salah satu tokoh yang merumuskan proklamasi kemerdekaan, yang berasal dari daerah ....
A.
Bukit Tinggi,
Sumatera Barat
B.
Blitar, Jawa Timur
C.
Karawang, Jawa
Barat
D.
Bengkulu
28. Seiring
dengan dibacakannya teks Proklamasi Bendera Merah Putih pun dikibarkan. Bendera Merah Putih dijahit oleh seorang
Tokoh wanita yang lahir di Bengkulu pada tahun 1923 dan meninggal di Jakarta
tahun 1980, kemudian dimakamkan di taman makam pahlawan Kalibata Jakarta.
Tokoh tersebut
bernama ....
A. R.A KartiniB. Dewi SartikaC. FatmawatiD. Cut Nyak Dien
29. Amati gambar berikut!
Peran tokoh tersebut dalam Proklaamasi Kemerdekaan
adalah ....
A.
menandatangani
naskah proklamasi kemerdekaan
B.
mengetik naskah
proklamasi kemerdekaan
C.
menyediakan
rumahnya untuk musyawarah naskah proklamasi
D.
menyusun konsep
teks proklamasi dan ikut menandatangani teks
30. Pada
tanggal 10 November 1945 terjadi terjadi pertempuran yang dasyat antara pemuda
Indonesia
melawan tentara
Sekutu, pasukan Inggris menggempur Surabaya dari darat, laut, dan udara.
Penyebab terjadinya pertempuran tersebut adalah ....
A. ultimatum
Inggris bahwa Indonesia harus menyerah dan Indonesia menolak
B. sekutu ingin membebaskan tawanan tentara
Belanda di Indonesia
C. Belanda melarang Indonesia mengibarkan
bendera Merah Putih di Surabaya
D. Inggris melanggar Perjanjian yang sudah
disepakati dengan Indonesia
31. Pada
tanggal 20 Oktober 1945 terjadi pertempuran antara Indonesia dengan Sekutu di
Semarang,
pada pertempuran
tersebut tentara Indonesia dipimpin oleh ....
A. Kolonel SoedirmanB. SupriyadiC. Panglima Jendral SoehartoD. Pattimura
32. Perundingan
linggarjati merupakan perundingan yang berisi tentang pengakuan Belanda
terhadap
wilayah Indonesia
yang meliputi Sumatera, Jawa dan Madura serta pembentukan negara Republik
Indonesia Serikat. Negara yang terlibat
dalam perundingan tersebut adalah ….
A. Indonesia, Jepang dan InggrisB. Indonesia, Belanda dan JepangC. Belanda, Jepang, dan InggrisD. Indonesia, Belanda, dan Inggris
33. Amati
gambar berikut!
Pola lantai yang digunakan pada tarian tersebut adalah
....
A. Vertikal
B. Horizintal
C. Diagonal
D. Zigzag
34. Perhatikan
tabel berikut!
No |
Nama
Tari |
1 |
Yospan |
2 |
Cangkedan |
3 |
Tanggai |
4 |
Serimpi |
5 |
Gending
Sriwijaya |
Tari yang berasal
dari Sumatera Selatan ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (3)
B. (2) dan (4)
C. (3) dan ((5)
D. (2) dan (5)
35. Wilayah
Indonesia merupakan negara yang berbhineka tunggal ika, ada berbagai ragam Suku
bangsa dan budaya yang merupakan cermin kepribadian dan ciri khas daerah
tertentu. Tarian adat merupakan salah
satu ciri budaya bangsa.
Tarian adat adalah
....
A. Salah satu kekayaan budaya yang disampaikan
secara turun temurun
B. Budaya daerah yang dikembangkan menjadi ragam
budaya modern
C. Tarian yang dilakukan khusus untuk upacara
adat perkawinan pada suatu daerah
D. Persembahan yang disajikan khusus untuk
wisatawan mancanegara
36.
Salah satu contoh tari daerah adalah tari Lego-Lego, tarian tersebut berasal
dari daerah ....
A. Kalimantar Barat
B. Sulawesi
Tenggara
C. Nusa Tenggara Timur
D. Sumatera
Selatan
37. Cermati gambar berikut!
Gambar tersebut
merupakan beberapa pola lantai yang digunakan dalam tari. Pola lantai zig-zag ditunjukkan oleh gambar
nomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
38. Dalam
menyajikan pentas tari orang biasanya menyajikan dengan jumlah penari tertentu
supaya
lebih menarik dan
ada kesesuaian dalam perpaduan antar gerak dalam tari. Tarian yang dilakkan oleh tiga orang penari
atau lebih merupakan jenis tarian ....
A. tunggal
B. berkelompok
C. berpasangan
D. beramai-ramai
39. Cermati tabel berikut!
No |
Nama
Tari |
Asal
Daerah |
1 |
Seudati |
Aceh |
2 |
Tor-Tor |
Sumatera
Selatan |
3 |
Tandak |
Kalimatan
Tengah |
4 |
Serimpi |
Jawa
Tengah |
Pasangan antara
nama tari dan daerah asal yang tepat ditunjukkan oleh tabel nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (4)
C. (1) dan
(4)
D. (2) dan (3)
40. Tari Indang meruppakan jenis tarian
berkelompok dengan pola lantai vertikal tarian ini merupakan
jenis tarian adat
yang berasal dari daerah ....
A. Sumatera barat
B. Sumatera Selatan
C. Kalimantan Barat
D. kalimantan Selatan